Bungku | mediatimur.com || Dalam rangka menyambut Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama RI ke-74, Kantor Kementerian Agama Kab. Morowali melaksanakan kegiatan sosial diantaranya jalan santai dan sunatan massal.
Kegiatan HAB ke-74 ini mengambil tema "Umat Rukun, Indonesia Maju" sebagaimana tema HAB nasional tahun 2020. Sebelum dimulai, jalan santai diawali dengan senam massal yang diikuti seluruh peserta di halaman Kantor Kemenag Kab. Morowali yang digelar pada Kamis (2/1/2019).
Selanjutnya, Bupati Morowali Drs. Taslim didampingi Kepala Kantor Kemenag Kab. Morowali DR. H. Ahmad Hasni, M. Pd.I., melepas jalan santai yang diikuti kurang lebih seribu limaratus peserta dengan iringan Drum Band Gita Shabana MAN Morowali asuhan Munzir, S. Ag.
Suksesnya jalan santai ini, tidak terlepas dari dukungan seluruh ASN di lingkungan Kankemenag Kab. Morowali serta partisipasi masyarakat dalam memeriahkan HAB Kementerian Agama. Bank Syari'ah Mandiri (BSM) KCP Morowali sebagai mitra kerja Kankemenag Morowali dibidang pendaftaran haji turut mengambil bagian sebagi sponsor utama kegiatan jalan santai ini.
Sementara itu, kegiatan sunatan massal dilaksakan kepada seratus anak yang berasal dari keluarga kurang mampu. Untuk suksesnya kegiatan sosial ini, Kankemenag Kab. Morowali bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kab. Morowali yang beranggotakan tujuh belas tim medis untuk melakukan sunat masal.
Sebelumnya, juga telah dihelat turnamen bulu tangkis dan tenis meja antar ASN, Penyuluh Agama Non PNS serta guru-guru PAI dalam rangka memeriahkn HAB ke-74.
"Tujuan seluruh kegiatan ini adalah untuk membangun kerukunan menuju Indonesia maju. Rukun itu, harmoni dalam perbedaan, duduk berdampingan dengan canda dan tawa, berjalan dengan cita-cita yang sama", tutupnya. (Red)