Bone | mediatimur.com | Sekretariat Badan Pengurus Cabang Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPC HIPMI) Kabupaten Bone kini difungsikan oleh pengurus harian BPC HIPMI yang sebelumnya digelar peresmian secara langsung Ketua Dewan Pembina, Dr Hj Cheriani, S.Pd, S.Si, M.Pd yang sebelumnya Ketua Umum BPC HIPMI Bone digantikan H.Bahtiar SE,. MH.
Sahnya Sekretariat BPC HIPMI di JL.Jenderal Sudirman yang menjadi salah satu Warkop ternama di ibukota Kabupaten Bone, Coffe Rabicca, pada Sabtu (18/7/2020) yang turut pula dihadiri Ketua Dewan Kehormatan BPC HPMI Bone, Alfin dan para sahabat pengurus harian BPC HIPMI.
Dalam sambutannya, Dr.Hj Cheriani, S.Pd, S.Si, M.Pd menuturkan, gambaran umum dalam sebuah organisasi HIPMI bagi kalangan pengurus.
Sementara H.Bahtiar SE.,MH kepada mediatimur.com menyampaikan, bahwa kehadiran HIPMI di Kabupaten Bone mempunyai pengaruh perubahan ekonomi bagi pengusaha muda di organisasi tersebut.
"Saya tadi memberikan pengarahan bahwa HIPMI ini intinya, bagaimana menjadi organisasi yang menjadi jembatan kemajuan ekonomi bagi pengusaha muda di Bone, dengan bergabung di HIPMI ini dijadikan sebagai media pertukaran pikiran, terutama sektor internal kepengurusan, dengan berbagi trik ataupun tips kesuksesan usaha masing-masing," tutup H.Bahtiar yang juga selaku Ketua Ikatan Da'i Muda Indonesia Kabupaten Bone ini. (Gino)